PEMDES WIRINGTASI GELAR PELATIHAN PENCABUTAN BANDENG TANPA DURI
Pinrang HBDpress.com : Pemerintah Desa (Pemdes) Wiringtasi menggelar pelatihan pencabutan duri ikan bandeng bagi masyarakat desa, yang dilaksanakan di Aula kantor desa Wiringtasi kecamatan Suppa . Senin (19/5)
Pelatihan ini merupakan upaya Pemdes Wiringtasi dalam meningkatkan keterampilan warga dalam mengolah hasil perikanan agar memiliki nilai jual yang lebih tinggi.
Kegiatan ini di ikuti oleh 15 orang peserta yang terdiri dari pelaku UMKM, ibu rumah tangga, serta nelayan lokal. Dalam pelatihan ini, peserta diajarkan teknik mencabut duri ikan bandeng secara efektif dan higienis, sehingga menghasilkan produk siap konsumsi yang bernilai ekonomi tinggi.
Kepala Desa Wiringtasi, Andi.Abbas.SH, menyampaikan bahwa pelatihan ini merupakan bagian dari program pemberdayaan masyarakat dan peningkatan ekonomi berbasis potensi lokal. “Ikan bandeng merupakan hasil tangkapan andalan warga kami. Dengan pelatihan ini, kami ingin membekali warga dengan keterampilan yang bisa membuka peluang usaha dan memperluas pasar,” ujarnya.”ucap Andi.Abbas
Selain pelatihan teknis, peserta juga mendapatkan materi tambahan mengenai pengemasan produk, manajemen usaha kecil, serta strategi pemasaran agar bandeng tanpa duri dari Wiringtasi dapat bersaing di pasar yang lebih luas.
Pelatihan ini mendapat dukungan dari dinas terkait serta menghadirkan narasumber berpengalaman di bidang pengolahan hasil perikanan.
Dengan pelatihan ini, Pemerintah Desa Wiringtasi berharap produk olahan bandeng tanpa duri dapat menjadi salah satu unggulan desa dan mendorong peningkatan pendapatan masyarakat secara berkelanjutan.