JENEPONTO – TNI-AD melalui Satuan jajarannya tak terkecuali Kodim 1425 Jeneponto, berkomitmen untuk terus mendukung upaya pelestarian lingkungan. Salah satunya gotong royong pembersihan pesisir Pantai.
Hal itu di implementasikan Prajurit TNI dari Koramil 05 Batang Kodim 1425 Jeneponto, mengajak pelajar purna Paskibraka dan warga, bergotong royong membersihkan sampah di sepanjang pesisir Pantai di wilayah Dusun Lassang-lassang, Desa Arungkeke, Kecamatan Arungkeke, Kabupaten Jeneponto, Rabu, 21/08/2024.
Serda Munawir selaku Babinsa Arungkeke, mengatakan Hari ini Kami bersama adik-adik Purna Paskibraka Kecamatan Arungkeke dan warga bergotong royong membersihkan pantai dari berbagai jenis sampah seperti botol plastik, kemasan makanan, tali pancing, dan sisa-sisa bahan bangunan, ucapnya.
Hal ini dilakukan, menurut Serda Munawir, selain menjaga kebersihan lingkungan Pantai, juga untuk mendidik adik-adik pelajar mengenai bahaya sampah plastik dan cara mengurangi penggunaannya.
“Kami percaya bahwa perubahan dimulai dari tindakan sederhana, dengan memberikan penjelasan mengenai pentingnya kebersihan lingkungan dengan membuang sampah pada tempatnya, Serda Munawir berharap agar adik-adik pelajar dan warga menjadi bagian dari perubahan positif dalam menjaga kebersihan lingkungan sekitar,” terang Serda Munawir.
Gotong royong ini di lakukan salah bentuk pengadian kepada masyarakat dengan tujuan mengedukasikan kepada masyarakat arti pentingnya kebersihan lingkungan pantai dan mewujudakn Kabupaten Jeneponto yang bersih, sehat, dan lestari serta bebas Sampah.Pungkas Serda Munawir.
(Pendim 1425/Jeneponto).