Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Example 325x300
Uncategorized

Gelar Karya Bhakti TNI, Babinsa Ajak Elemen Masyarakat Melaksanakan Aksi Bersih Bersih Lingkungan Pasar

59
×

Gelar Karya Bhakti TNI, Babinsa Ajak Elemen Masyarakat Melaksanakan Aksi Bersih Bersih Lingkungan Pasar

Sebarkan artikel ini
Example 468x60

JENEPONTO – Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 04/Kelara Kodim 1425/Jeneponto menggelar kegiatan Karya Bhakti TNI, dan gotong royong bersih bersih pasar, di Lingkungan Tolo Kelurahan Tolo Kecamatan Kelara Kabupaten Jeneponto, Kamis 11/07/2024

Kegiata Karya Bhakti tersebut dipimpin oleh Serma Makkasang Babinsa selaku Babinsa Kelurahan Tolo bersama personil Babinsa lainnya dengan melibatkan Aparat Pemerintah Kelurahan Tolo dan warga masyarakat.

Example 300x600

Kegiatan Karya Bhakti ini merupakan bentuk keterlibatan nyata TNI dalam pembangunan dan pemeliharaan fasilitas umum serta lingkungan sekitar. Semangat gotong-royong dan sinergi antara TNI dan masyarakat tampak jelas dalam setiap langkah yang diambil untuk meningkatkan kualitas pasar sebagai pusat ekonomi lokal.

Dalam kegiatan tersebut Babinsa Serma Makkasang mengutarakan bahwa gotong royong bersih bersih pasar ini merupakan upaya bersama dalam mewujudkan lingkungan yang bersih dan sehat. Guna mencegah terjadinya penyebaran wabah penyakit. Selain itu, melalui gotong royong ini, Babinsa dapat berinteraksi langsung dengan warga, dan juga menjadi wahana untuk mempererat hubungan antara TNI dan Masyarakat, tuturnya.

Ia juga mengatakan, dengan selalu menjaga kebersihan bersama di pasar, akan tercipta suasana pasar yang nyaman, aman, rapi dan bersih, sehingga akan menambah daya tarik pengunjung atau warga yang datang ke pasar tersebut.

Dengan demikian masyarakat akan lebih senang berkunjung dan berbelanja. Demikian pula dengan pedagang akan lebih nyaman dengan suasana pasar yang ramai, aman, rapi dan selalu dijaga kebersihannya. Untuk itu, mari kita sama-sama menjaga kebersihan lingkungan dengan membuang sampah yang telah di siapkan pemerintah”.Imbuhnya.

Kepala Pasar Tolo, sangat mengapresiasi dan berterimaksih kepada TNI terlebih khusus anggota Kodim 1425 Jeneponto yang telah berkontribusi dan berpartisipasi untuk melakukan pembersihan pasar ditempat kami. Dengan adanya kegiatan seperti ini, kami berharap kebersamaan dan gotong-royong antara TNI dan masyarakat sangat penting dalam menjaga kebersihan dan menyelamatkan lingkungan. Kata Kepala Pasar Tolo.

(Pendim 1425/Jeneponto).

banner 325x300
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *